Takaeda Vokalis Baru Drive

Sejak Juli lalu, band Drive memang sudah menemukan vokalis baru. Album teranyar mereka pun akan dirilis hari ini, Selasa (27/9/2011). Ini dia identitas sang vokalis baru itu.


Drive formasi baru


Vokalis baru Drive bernama Takaeda. Mungkin Anda masih asing dengan namanya. Tapi wajah Takaeda sebenarnya sudah tak asing di dunia musik. Kepada detikhot, Takaeda mengungkap lebih detail tentang perjalanan kariernya di dunia musik.

Pria yang enggan mengungkap umurnya itu lahir di Padang, Sumatera Barat pada 11 Agustus. Ia sudah mulai suka bernyanyi sejak usia 3 tahun. Kedua orangtuanyalah yang sering mendorongnya untuk bernyanyi. Dimulai dari acara keluarga kecil-kecilan.

"Kalau ada acara keluarga ngumpul, pasti disuruh nyanyi. Sampai ke acara kawinan disuruh nyanyi," kenang Takaeda.

Ia pun akhirnya tertarik untuk menggeluti dunia tersebut lebih dalam lagi. Ketika duduk di bangku Sekolah Dasar, Takaeda sering sekali mengikuti perlombaan menyanyi. Tak jarang ia mendapatkan juara.

Sembari sibuk ikut berbagai macam lomba nyanyi, Takaeda mulai nge-band. Hingga di kelas 2 SMP, ia merasa frustrasi dengan dunia tarik suara. Ia pun melirik alat musik gitar dan mengukuhkan diri sebagai gitaris.

"Habisnya pas tahun segitu, dulu itu suara pada tinggi-tinggi semua. Model kayak Mr Big gitu. Jadi suaraku nggak nyampe. Beralih ikut festival gitar," kisahnya.

Dari festival-festival musik yang ia ikuti itulah, Takaeda berteman dengan Dygo, bassis Drive. Pada 2002, Takaeda merantau ke Jakarta dan kuliah di IKJ jurusan Penyutradaraan pada 2003. Ia kembali nge-band di Jakarta.

"Pas kuliah nge-band sama anak-anak musik IKJ dan itu setiap malam Minggu main di pelataran parkir Taman Ismail Marzuki. Bikin band lain juga, rekaman, demo dan ditolak terus," tuturnya.

Takaeda pernah punya band bernama Jel, lalu Falcon dan Anak Adam. Setelah mulai rajin main di Palu Studio milik Pay dan Dewiq, ia mulai belajar menciptakan lagu. Ia pun terpilih sebagai 10 besar dalam ajang pencarian bakat di sebuah TV swasta pada 2006.

Pada 2007, ia membuat duo bersama Zeezee Shahab dan bubar jalan. Hingga Takaeda menggawangi sebuah band bernama Human. Band tersebut sempat mengeluarkan single duet dengan Nindy bertitel 'Jangan Lama-lama'.

Sayangnya akhir 2010, Human vakum dan akhirnya bubar jalan. Label Sony Music pun meminta Takaeda untuk bersolo karier sebagai penyanyi.

"Waktu diminta buat solo, aku minta waktu untuk mikir dulu baik-baik. Waktu lagi mikir itu, Dygo nawarin ikut audisi Drive. Waktu itu Drive baru ditinggal Anji dan butuh vokalis. Akhirnya coba ikut audisi. Tapi waktu belum pasti diterima Drive, aku udah lepasin tawaran dari label," ujarnya.
Sejak awal, hati Takaeda sudah melekat pada Drive. Ternyata keberuntungan berpihak padanya. Takaeda sanggup menyingkirkan ratusan pria lain yang mencoba menjadi vokalis Drive.

"Sebenarnya jiwanya sih nge-band. Senangnya bareng-bareng, rame-rame. Nggak terbiasa ke mana-mana sendiri. Buat aku, band itu kayak keluarga. Mungkin karena aku anak tunggal juga kali ya," ujarnya.

Pria asal Padang yang juga keturunan Jepang itu tak mau disebut menggantikan Anji. Karena bagi Takaeda dan Drive, Anji tak bisa digantikan.

"Anji nggak akan pernah tergantikan. Anji itu vokalis era lama, sekarang era baru dengan vokalis baru. Kita juga berteman baik kok. Suka Twitter-an, BBM-an. Suka sharing juga sama Anji. Bagaimana pun kita pernah ada di posisi ini," tegasnya.

Ada 12 lagu di album baru Drive yang dijudul 'Cahaya Terang'. Takaeda ikut menciptakan dua lagu yaitu 'Harusnya Kau Sadari' dan 'Undeniable'. Dan ternyata sudah banyak musisi yang mempopulerkan lagu ciptaan Takaeda. Ini di antaranya:

* Titi DJ - Tak Ada Ujungnya
* Astrid - Sampai Kapan
* Audy - Aku Bukan Dia
* Igo 'Idol' - Kembali Padamu
* Handika Pratama - Hanya Dirimu
* Sarwana - Bilang Saja
* Dirly - Bumi Berhenti Berputar
* Aris 'Idol' - Untuk Kita Semua
* Nindy - Maafkan

via detik


Category Article

What's on Your Mind...