Lagu 'Playboy' Melambung, 7 Icons Kebanjiran Job

Berita Terbaru 7 Icons - Nama 7 Icons semakin melambung setelah merilis single Playboy. Hingga Juli, jadwal manggung tujuh cewek itu sangat padat.

Lagu 'Playboy' Melambung, 7 Icons Kebanjiran Job


"Gila juga sih jadwalnya memang padat banget, enggak ada berhentinya. Istirahat nanti menjelang puasa dua hari doang. Habis itu lanjut lagi," ungkap manajer 7 Icons, Rizky, saat dihubungi okezone di Jakarta, Kamis (30/6/2011).

Saking padatnya jadwal grup vokal yang terdiri atas Angela Tee, Natly, Vanila, Pj, Linzy, Gc, itu membuat jadwal rekaman album perdana belum bisa dilaksanakan dalam waktu dekat.

Lagu 'Playboy' Melambung, 7 Icons Kebanjiran Job


"Kita masih mencari waktu kosong agar mereka bisa take vokal soalnya bisa-bisa ketunda terus rekamannya," lanjutnya.

Soal materi album, 7 Icons sudah menyiapkan. Rizky mengungkapkan, ada sekira enam lagu yang sudah mereka siapkan dan mungkin akan ada beberapa yang lain.

"Sudah siap dong, tapi kan memang masih belum beres. Mungkin akan ada tambahan-tambahan lain. Yang pasti kita sudah siap," tandasnya.


Category Article ,

What's on Your Mind...